-->

Selasa, 18 Oktober 2022

Cara Perawatan Burung Konin Agar Cepat Gacor Bagi Pemula

Sebagian dari kita pasti belum pernah mendengar atau bahkan mengetahui jika burung pemakan madu seperti kolibri ninja memiliki suara yang lantang. Karena kita semua tahu jika burung kolibri ninja atau konin memiliki ukuran tubuh yang sangat kecil, namun banyak kicau mania yang sudah mulai memelihara sebagai penghias teras.

Cara Perawatan Burung Konin Agar Cepat Gacor Bagi Pemula
 Perawatan Burung Kolibri Ninja

Perawatan Harian Burung Kolibri Ninja

Perawatan burung konin agar cepat gacor sering kali ditanyakan oleh pemula yang ingin memelihara konin, baik untuk ocehan di rumah atau juga untuk lomba. Jangan salah, meskipun ukuran tubuh burung ini kecil, namun jika sudah gacor, harga burung kolibri ninja gacor cukup menguras kantong.

Pengembunan

Dalam perawatan burung konin agar cepat gacor, pengembunan merupakan hal yang sangat penting. Sebenarnya tidak hanya untuk konin saja, namun juga bagi sebagian besar burung ocehan, burung bisa mulai dikeluarkan dari jam 05.00 pagi sampai dengan 07.00. fungsi dari pengembunan ini adalah membawa suasana seperti di alam sehingga dapat merangsang burung untuk lebih cepat berbunyi.

Mandi

Apabila masih sempat dan memiliki waktu sebelum beraktivitas, perawatan burung konin agar cepat gacor setelah pengembunan adalah dengan memandikannya, kicau mania bisa memandikan konin dengan cara disemprot atau jika tidak memiliki banyak waktu, kicau mania bisa menyediakan cepuk yang dapat digunakan untuk mandi.

Yang perlu kicau mania perhatikan adalah waktu memandikan burung konin sebaiknya jangan terlalu pagi, tunggu sampai ada sinar matahari untuk menghindari burung kedinginan.

Penjemuran

Kicau mania sekalian bisa meletakkan sangkar di tempat yang terkena sinar matahari dan biarkan burung mandi dan berjemur sendiri. Pastikan saat penjemuran, aman dari jangkauan predator seperti kucing.

Fungsi dari penjemuran ini adalah untuk melancarkan peredaran darah, sehingga menjadikan burung lebih sehat dan terhindar dari kegemukan. Untuk menjemur konin, kicau mania tidak perlu terlalu lama, cukup 30 menit saja agar burung terhindar dari dehidrasi.

Kebersihan Kandang

Kicau mania seringkali menyepelekan tentang kebersihan kandang. Kebersihan kandang menjadi hal yang sangat penting dalam perawatan burung konin agar cepat gacor, karena dari kebersihan kandang tersebut, burung rawatan kita pasti akan selalu sehat dan terhindar dari penyakit.

Pakan Dan Vitamin

Kolibri ninja sejatinya adalah burung pemakan nektar bunga, namun, bagi kicau mania sekalian, menyediakan nektar bunga menjadi hal yang rumit, sehingga pemberian makanan manis menjadi salah satu solusi untuk mengganti nektar bunga tersebut.

kicau mania bisa memberikan susu kental manis, madu kemasan, atau bahkan sirup. Selain itu kicau mania juga bisa memberikan tambahan vitamin dan protein dari ekstra foofing berupa kroto segar.

Baca Juga: Racikan Pakan Burung Kolibri Ninja Gacor

Peletakan Kandang Dan Pemasteran

Apabila perawatan burung konin agar cepat gacor di atas sudah kicau mania lakukan, selanjutnya kicau mania bisa meletakkan konin di tempat yang ramai. Meletakkan kandang di tempat ramai bisa melatih mental burung dan juga dapat menjinakkan burung yang giras, apalagi burung kicau mania masih bahan dan tangkapan alam.

Kemudian usahakan untuk memberikan masteran suara ketika malam hari saat dikerodong dan juga pada saat pagi ketika dijemur. Pemasteran bertujuan untuk merangsang burung agar menirukan suara burung masteran sehingga konin bisa cepat gacor



EmoticonEmoticon